Sabtu, 17 Desember 2011

Menghilangkan Virus Facebook Yang Suka Mengirimkan Tautan Ke Dinding Teman

Akhir-akhir ini banyak orang-orang di Facebook mengirimi saya link-link aneh dari kontak chat Facebook,karna saya tidak tahu kalo link itu apa isinya jadi saya tidak pernah mau untuk membukanya dan saya juga membaca beberapa postingan di forum-forum dan postingan blog tetangga kalo kebanyakan dari mereka yang mengirim link tersebut juga tidak tau kenapa kontak chatnya suka mengirim link tersebut,Dari situlah saya sudah mulai waspada akan berbahayanya klik link sembarangan…Tapi Baru kemarin ini saya juga terkena virus tersebut tidak melalui kontak chat tapi melalui tautan seorang teman saya ,saya juga tidak tahu apakah itu virus ato bukan ,yang jelas hal tersebut merugikan saya karena virus tersebut mengirim tautan ke dinding temen-teman saya yang berisi video sexy artis yang berbusana arrogan.
Secara logika saya berfikir kalo itu bukan virus karena kalo virus antivirus sy pasti sudah bekerja akan tetapi itu merupakan starategi pemilik website/blog agar meningkatkan traffic mereka dengan mengirim tautan tersebut ke dinding teman-teman anda dan berhati-hatilah menginstal ad-ons browser sembarangan,karena itulah yang menjadi penyebab virus fb itu menyebar…untung sy segera tanggap dan virus tersebut itu sudah sy tendang dari fb saya hehe… sebenarnya virus ini tidak ada pengaruhnya bagi anda…tetapi dapat merugikan teman anda karena tidak tanggung-tanggung mereka mengirim tautan ke dinding teman dengan jumah yang banyak dan pastinya teman anda akan merasa tidak nyaman dan terlebihnya lagi bisa dilaporkan polisi karena masalah ini Contohnya seperti teman saya Wawan lihat gambar di bawah....

teman saya Wawan tidak tahu menahu kalo fb miliknya mengirim tautan ke beberapa temanya…
ini adalah contoh tautan yang dikirim …
  
Oke langsung saja saya akan memberikan Tips n Trick agar virus itu berhenti mengirim tautan ke facebook teman-teman anda…
1. Buka Facebook anda lalu Pilih-Pengaturan Privasi







2. Setelah itu Masuk ke pengaturan Aplikasi dan Situs web…

3. Setelah masuk lalu pilih matikan semua aplikasi…

4.Kalo masih mengirim hapus beberapa ad-ons di browser yang menurut anda baru terinstal dan asing bagi anda….Caranya Buka Firefox Pilih Tools-Add-ons lalu pilih Extensions

 
Sekian dari saya semoga bermanfaaat…
Hanya sekedar Share Pengalaman Pribadi....
Maaf Kalo Kurang Membantu....

Catatan: Tautan yang sudah terkirim di dinding teman anda tidak akan terhapus kecuali anda menghapusnya sendiri....

1 komentar:

  1. thanks gan..
    akun fb ku akhir2 ne mang lagi kena kyaknya..
    mengirim tautan video porno trus kedinding teman2 saya...padahal saya tak buka fb 3 hari...gawwat..
    skrang untung dah ok lagi...he.he.

    BalasHapus

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.

Perhatian